Tata Letak Sponsor Baju Sepakbola dan Futsal Serta Cara Mendapatkan Sponsor

Memiliki sponsor baju futsal dan sepakbola tentu akan sangat menguntungkan sekali karena tim akan mendapatkan sejumlah keuntungan berupa uang atau bentuk dukungan lainnya dari pihak yang memberikan sponsor.

Dan imbal baliknya ada kesepakatan yang di tentukan misalnya pihak sponsor akan memasang nama sponsor pada bagian baju futsal.

Keuntungan Memiliki Sponsor

Ada banyak keuntungan jika tim kamu memiliki sponsor diantaranya adalah

  • Jika mendapatkan dana berupa uang maka bisa di gunakan untuk berbagai macam operasional tim untuk kemajuan tim pastinya.
  • Jika mendapatkan sponsor berupa seragam gratis maka akan menghemat biaya pembuatan seragam.
  • Jika mendapatkan sponsor dengan wujud apapun pasti akan menguntungkan pihak tim.

Bagaimana Cara Mendapatkan Sponsor Baju Futsal?

Untuk mendapatkan sponsor untuk tim futsal bisa dikatakan gampang-gampang susah.

Gampang jika tim yang di miliki memiliki nama besar dan sudah mengikuti berbagai event tingkat nasional atau regional.

Susah jika tim hanya tim baru yang belum memiliki prestasi apapun.

Jadi untuk bisa mendapatkan sponsor maka yang bisa dilakukan dengan beberapa hal berikut:

  • Giat berlatih agar tim menjadi hebat dan menjuarai berbagai turnament sehingga tim memiliki brand yang kuat sehingga ketika sponsor memberikan bentuk dukungannya juga merasa di untungkan.
  • Bekerja sama dengan pihak tertentu dengan memakai nama klub pihak sponsor, jadi seakan akan tim futsal tersebut adalah mewakili brand perusahaan di bidang olahraga. Misalnya bekerja sama dengan perusahaan Batik Putra Wijaya, maka nama tim adalah Putra Wijaya Futsal Club.
  • Daftar di turnamen besar yang di liput banyak media. Dengan menawarkan kepada sponsor bahwa tim akan bertanding di turnamen besar maka sponsor memiliki keuntungan nama sponsor akan ikut di liput pada saat pertandingan karena nama sponsor akan terpampang di bagian seragam.

Pemasangan Sponsor Baju Futsal

Pemasangan sponsor ketika melakukan pemesanan bikin baju futsal juga tidak bisa sembarangan, tentu pihak sponsor juga menginginkan nama sponsor mudah di lihat oleh banyak pihak.

Dan jika tim memiliki banyak sponsor maka pemasangannya bisa berdasarkan nominal sponor.

Yang paling banyak memberikan keuntungan maka penempatan sponsor berada di lokasi paling bagus. Berikut adalah beberapa tempat pemasangan sponsor yang ideal

Bagian dada depan

Tempat ini adalah tempat paling ideal dan paling bagus untuk pemasangan sponsor karena paling mudah di lihat termasuk ketika di foto maka sponsor akan terlihat jelas dari depan.

Jika memakai sponsor tunggal maka pemasangan nama usaha dari sponsor baiknya di tempat ini.

Jika sponsor ada banyak maka sponsor dengan dukungan paling besar yang di pasang di tempat ini.

Di atas dan di bawah nomor punggung

Jika sponsor depan sudah di isi maka jika ada sponsor lagi maka bisa di tempatkan di bawah nomor punggung atau di atas nomor punggung.

Jika ada 2 sponsor maka yang satu di depan dan satunya lebih baik di bawah nomor punggung karena di atas nomor punggung bisa di pasang nama pemain.

Namun jika ada 3 sponsor maka 2 bagian ini bisa di isi sponsor.

Bagian Lengan

Untuk bagian ini tidak bisa di lihat dengan jelas karena di lengan pasti bentuknya kecil, biasanya sponsor di sini adalah sponsor ke 4 dan nominal dukungannya paling kecil.

Tapi dimana sponsor akan di pasang itu adalah sesuai kesepakatan antara tim dengan pihak sponsor.

Hal yang kami sampaikan di atas hanya berdasarkan estetika desain baju futsal yang bagus dengan penempatan logo, motif dan sponsor yang tepat.

error: Content is protected !!
Tim kami hadir untuk menjawab pertanyaan Anda perihal konsultasi dan order pembuatan jersey printing.